Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

KRI Teluk Wondama Merapat, LDII Kaimana Dapat Berkah

Kategori : LDII News, Lintas Daerah, Ditulis pada : 17 Januari 2023, 16:41:53

Kaimana (17/1). Kehadiran Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Teluk Wondama 527 ke Kabupaten Kaimana, Papua Barat, membawa berkah tersendiri bagi warga PAC LDII Bantemi. Berkah tersebut dirasakan oleh warga khususnya para murid TPQ Al-Manshurin yang bernaung di bawah DPD LDII Kabupaten Kaimana.

Para awak KRI Teluk Wondama 527, menyumbang 10 buku Iqro dan 6 jilid Alquran bagi para murid pada Kamis (5/1/2022). Tali asih tersebut, disalurkan melalui perwakilan KRI Teluk Wondama 527 Serda Dimas Agung Maulana dan Serda Hendra kepada Ustadz Ahmad Naelul Mahrom sebagai tenaga pendidik pada TPQ Al-Manshurin.

Kegiatan penyerahan tali asih ini disertai dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Ahmad Naelul Mahrom dengan harapan baik. “Mudah-mudahan Komandan KRI Teluk Wondama 527 beserta seluruh awak kapal yang bertugas selalu diberikan kelancaran, keamanan dan kebarokahan di dalam menjalankan tugas mengawal keamanan negara,” ucapnya.

Ketua DPD LDII Kaimana, Sunarto Suratman mengatakan pemberian tali asih ini bermanfaat bagi para murid TPQ Al-Manshurin, “Para murid dapat meningkatkan semangat mengaji dan motivasi generasi penerus PAC LDII Bantemi untuk mencintai Alquran,” tuturnya.

Sunarto berharap kegiatan ini dapat mendatangkan berkah dan manfaat bagi semua umat muslim di Indonesia, “Kami mendoakan, semoga kebaikan dari Komandan KRI Teluk Wondama 527 beserta awak kapal yang bertugas mendapatkan pahal dari Allah SWT,” pungkasnya.

The post KRI Teluk Wondama Merapat, LDII Kaimana Dapat Berkah appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/kri-teluk-wondama-merapat-ldii-kaimana-dapat-berkah/

built with : https://erahajj.co.id