Jakarta (17/3). Peran ormas tidak kalah penting dalam pengembangan ekonomi berpotensi besar untuk pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju.
Ardito Bhinadi menyampaikan hal tersebut dalam Webinar Ekonomi Syariah yang digelar DPP LDII jelang Munas ke-9, pada Selasa lalu (16/03) secara daring.
“Kerja sama antara masyarakat dan pemerintah ini sangat perlu ditingkatkan sesuai perannya masing-masing. Dengan adanya ormas yang berpotensi memulihkan ekonomi, literasi serta penerapan ekonomi syariah bisa dijangkau oleh semua wilayah dengan cepat dan efisien,” kata Ardito.
Terlebih lagi jika ormas tersebut memiliki umat yang banyak dan loyal terhadap pemimpinnya atau ormasnya. Terutama bagi ormas Islam juga perlu menyiapkan sumber daya manusia ahli ekonomi maupun keuangan syariah yang profesional religius.
Karakter itu yakni penguasaan bidang ilmu dan keterampilan serta memiliki moral ekonomi yang sesuai agama dan pancasila.
“Tahun 2016 – 2021 DPP LDII sudah melaksanakan beberapa program yaitu SDM ekonomi syariah, sektor riil berbasis syariah, lembaga keuangan syariah, dan pemasaran digital berbasis syariah yang akan dievaluasi selama lima tahun untuk penyusunan program 2021 – 2026 mendatang,” kata Ardito. Program yang telah tersusun itu targetnya adil, mandiri, dan mensejahterakan masyarakat.
Ada 2 momentum yakni, selama pandemi covid-19 dapat mempercepat perluasan penggunaan teknologi digital dalam kegiatan ekonomi dan merger bank – bank syariah BUMN dalam rangka meningkatkan kapasitas layanan bank syariah untuk mendukung transaksi ekonomi syariah.
LDII juga membangun sinergi ekonomi mandiri yang berkelanjutan untuk Indonesia maju dan membangun halal industry supply chain dengan support system yang ada di BMT/ KSPPS, bank syariah, e-commerce, dan teknologi digital.
“Rancangan program kerja DPP LDII ini merupakan bagian dari acara munas yang akan diselenggarakan pada tanggal 7 – 8 April mendatang dengan sub tema peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) yang profesional religius untuk pemulihan ekonomi menuju indonesia maju. Diharapkan apa yang sudah dicapai LDII bisa dikoordinasikan dengan lembaga terkait atau pemerintah dan ormas – ormas yang lain,” jelas Ardito.(Indah RH/LINES)
Sumber berita : https://ldii.or.id/ormas-islam-bisa-berperan-dalam-pemulihan-ekonomi/