Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Polda Bali Ajak LDII Bali Jaga Keamanan di Wilayah Bali

Kategori : LDII Bali, Audiensi, Hubungan Antar Lembaga, Galeri, Ditulis pada : 09 Maret 2021, 15:47:23

Polda Bali Ajak LDII Bali Jaga Keamanan di Wilayah Bali

 

Denpasar - Selasa (9/3), DPW LDII Bali melaksanakan audiensi dengan Dirintelkam Polda Bali, Kombes Pol Zainal Abidin, S.iK, M.Si didampingi oleh Kasubdit IV Ditintelkam Polda Bali AKBP Endang Tri Purwanto, S.iK, M.iK yang berlangsung di ruang kerja Dirintelkam Polda Bali.

Dalam pertemuan yang akrab dan hangat tersebut, Dirintelkam Polda Bali berharap LDII dapat berperan serta dalam menjaga kondisi di Bali agar tetap aman, tentram, dan damai.

"Sinergitas antara Polda Bali dengan Ormas seperti LDII ini sangat dibutuhkan dalam rangka menjaga agar Bali tetap kondusif", ujar Perwira Akpol lulusan 1988.

Selanjutnya, Wakil Ketua LDII Bali H. Kafilari, SE menyampaikan terima kasih dan dukungan kepada Polda Bali yang telah menjaga situasi kamtibmas Bali dengan tetap mengusung semangat prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan (Presisi). Dalam kesempatan yang baik tersebut, pria yang akrab disapa Pak Haji ini menyampaikan rencana Munas LDII yang akan dilaksanakan pada bulan April 2021 di Jakarta secara daring dan luring.

"Kami juga melaporkan kepada Bapak Dirintelkam bahwa DPP LDII akan menyelenggarakan Munas IX tahun 2021 yang akan berlangsung pada April 2021. Menurut agenda, Munas tersebut akan dibuka secara langsung oleh Bapak Presiden RI", terang Kafilari. (BIL)

built with : https://erahajj.co.id