Gunungkidul (2/8). DPD LDII Gunungkidul membantu Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Gunungkidul mendistribusikan bendera merah putih, di Kapanewon Girisubo, Gunungkidul, pada Senin (24/7). Kegiatan itu bagian dari program “Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih se-Indonesia”.
Dewan Penasihat DPD LDII Gunungkidul, H Nurasid mengatakan, pembagian bendera merah putih sebagai upaya memupuk semangat nasionalisme dan wawasan kebangsaan. “Distribusi bendera merah putih bersamaan dengan sosialisasi wawasaan kebangsaan yang berasal dari pokok-pokok pikiran DPRD Gunungkidul,” ujarnya.
Hal itu sejalan dengan arahan Bupati Gunungkidul, Sunaryanta, yang mengimbau pengibaran bendera merah putih di Kabupaten Gunungkidul, pada tanggal 1-31 Agustus 2023. “Di lingkungan masing-masing, untuk memeriahkan HUT ke-78 RI,” pungkasnya.
Ia berharap, masyarakat berpartisipasi memasang umbul-umbul, poster, spanduk, baliho, atau hiasan lainnya. “Serta mengimplementasikan secara maksimal logo dan desain HUT ke-78 RI, ke dalam berbagai bentuk media,” tutupnya.
The post LDII Bantu Kesbangpol Gunungkidul Distribusikan Bendera Merah Putih appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.
Sumber berita : https://ldii.or.id/ldii-bantu-kesbangpol-gunungkidul-distribusikan-bendera-merah-putih/