Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Buka Permata CAI, Wagub Bali Dukung LDII Bentuk Generasi Penerus Profesional Religius

Kategori : Audiensi, Berita, Berita Terkini, Galeri, LDII, Lingkungan, Lintas Bali, PPG Bali, Ditulis pada : 24 Juli 2020, 18:12:26
Wagub berfoto bersama perwakilan Pengurus LDII Bali (Foto: Maulana Bahtiar)

DENPASAR – Agenda perkemahan akhir tahun ajaran Cinta Alam Indonesia (Permata CAI) LDII Bali tahun 2020 resmi dibuka Wakil Gubernur Bali, Prof. Dr. Ir. Tjok Oka Artha Ardana Sukawati, M.Si, Jumat (24/7/2020) pagi.

Pembukaan dilakukan secara daring atau online di ruang rapat kantor Wagub Bali di Renon, Denpasar. Hadir dalam pembukaan Ketua DPW LDII Bali, Drs. H. Olih Solihat Karso, M.Sn., wakil ketua H. Agus Purmadi, S.H., dan biro TIAT, Ichwan Hadi, S.Kom.

Wagub Bali menyambut gembira terselenggaranya kegiatan Permata CAI LDII Bali. Menurut pejabat yang akrab dipanggil Cok Ace ini, Permata CAI memiliki makna penting sebagai ajang pembentukan dan pembinaan generasi muda menghadapi tantangan kemajuan zaman.

Wagub Cok Ace berfoto bersama Ketua LDII Bali Drs H Olih Sholihat Karso, M.Sn

“Saya berharap adik-adik generus LDII Bali memperoleh pengalaman yang diperlukan, sehingga dapat terbentuk pribadi yang kuat, pantang menyerah, memiliki etos kerja, dan inovatif demi memajukan bangsa dan negara,” ujar Cok Ace.

Mantan Bupati Gianyar itu meminta seluruh peserta Permata CAI LDII Bali bisa fokus mengikuti paparan pemateri. Sebab, di masa depan generus LDII Bali akan dihadapkan pada tantangan yang semakin rumit dampak dari pandemi Covid-19.

Wagub Bali Cok Ace didampingi Ketua LDII Bali sedang nenyanyikan lagu Indonesia Raya. (Foto: Maulana Bahtiar)

Untuk menjawab tantangan itu, Bali dan Indonesia butuh generus yang berkarakter, berkpribadian tangguh, dan bertakwa kepada Tuhan YME. Terlebih, Pemprov Bali di bawah pimpinan Gubernur Wayan Koster dan Wagub Cok Ace berkomitmen penuh mendukung pembangunan yang adl dan merata.

Hal itu dituangkan dalam visi Sat Kerthi Loka Bali menuju Bali Era Baru. Pembangunan di Bali mencakup tiga aspek, yaitu alam, krama (manusia), dan kebudayaan. Karena itu, pembangunan generasi muda juga menjadi fokus pemerintah demi terwujudnya sumber daya manusia Bali yang unggul.

Wagub Bali Cok Ace sedang memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan secara daring. (Foto: Maulana Bahtiar)

“Saya ucapkan selamat kepada LDII Bali yang berhasil menggelar Permata CAI di tengah pandemi Covid-19. Semoga generus LDII Bali menjadi pribadi yang matang secara kognitif, santun, dan terbuka bagi kemajuan,” tukas pejabat yang juga dosen itu.

Di akhir acara, Cok Ace terlihat kagum melihat antusias generus LDII Bali yang mengikuti kegiatan secara daring. Berkali-kali Cok Ace mengacungkan jempol dan tepuk tangan saat menyapa para peserta yang ada di kabupaten/kota se-Bali. (kim)

built with : https://erahajj.co.id