Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Terima Audiensi, Bupati Lampung Tengah Ajak LDII Dukung Program Prioritas

Kategori : LDII News, Lintas Daerah, Ditulis pada : 13 November 2021, 13:22:47

Gunung Sugih (13/11). Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Musa Ahmad menerima audiensi pengurus DPD LDII Kabupaten Lamteng, di Rumah Dinas Bupati Nuwo Balak.

“Terima kasih telah bersilaturahmi, saya mengucapkan selamat kepada Mas Suroto, yang telah terpilih kembali memimpin LDII Lampung Tengah masa bakti 2021-2026,” ujarnya pada Rabu (10/11).

Ia memberikan pesan agar LDII Lamteng menjaga soliditas organisasi, serta bersama elemen masyarakat menjaga kerukunan dan kondusivitas Lamteng yang mempunyai moto Beguwai Jejamo Wawai.

“Saya mengajak pengurus LDII untuk bekerjasama membantu menyukseskan program prioritas Bupati Lampung Tengah yaitu bidang pendidikan, kesehatan, perbaikan infrastruktur, pertanian dan peternakan,” ungkapnya.

Suroto, Ketua DPD LDII Lamteng mengungkapkan siap mendukung progam pemerintah daerah yang telah dicanangkan. “Kita mengajak seluruh warga LDII dan masyarakat untuk menjaga keamanan dan kenyamanan di lingkungan masing-masing, serta tetap menjaga protokol kesehatan dan menyukseskan vaksinasi,” tandasnya.

Dalam kesempatan ini, Suroto menyampaikan SK kepengurusan LDII Lamteng hasil Musda V Tahun 2021.

Hadir dalam audiensi beberapa pengurus LDII Lamteng, diantaranya Anang Bayu Seta (Wakil Ketua), Sisharminta (Sekretaris) dan Edi Hadiyanto (Bagian Pendidikan Agama dan Dakwah) (Lines Lamteng/FF).

The post Terima Audiensi, Bupati Lampung Tengah Ajak LDII Dukung Program Prioritas appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/terima-audiensi-bupati-lampung-tengah-ajak-ldii-dukung-program-prioritas/

built with : https://erahajj.co.id