Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

DPD LDII Lantik PC dan PAC se-Kab.Pemalang

Kategori : Nuansa Online, Nasional, Ditulis pada : 01 Juni 2021, 04:13:04

Pemalang (06/01). Pengurus DPD LDII Kab.Pemalang melantik kepengurusan 14 Pimpinan Cabang (PC) dan 15 Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Kab.Pemalang, 30/05. Kegiatan diadakan di Gedung Olahraga (GOR) Persinas ASAD Desa Taman, Kec.Taman dan pengurus DPD, PC dan PAC LDII Ke-11 PC dan 33 PAC yang dilantik yaitu PC LDII Kecamatan Pemalang, Bantarbolang, Taman Petarukan, Ampelgading Comal Bodeh, Ulujami.

Adapun PAC yang dilantik adalah PAC LDII Kelurahan Bojongbata, Mulyoharjo Beji, Paduraksa, Pelutan, Desa Tambakrejo, Gombong, Karangmoncol, Banjardawa , Pedurungan, Jebed utara, Banjaran Klareyan, Loning, Nyamplungsari Pegundan, Petarukan, Widodaren, Ampelgading, Banglarangan, Karangtengah, Kebagusan, Sokawangi Tegalsari Timur, Ujunggede Jraganan, Kelurahan Purwoharjo, Ketapang, Limbangan, dan Mojo.

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, membaca bacaan ayat suci Al Quran oleh Ust.Lukman H. Selanjutnya, pada kesempatan itu Ketua DPD LDII Kabupaten Pemalang Heru Jatmiko mengucapkan selamat kepada pengurus PC dan PAC yang baru saja dilantik dan berpesan bahwa para pengurus adalah cermin warga LDII. Pengurus harus meningkatkan pembinaan dan konsolidasi internal. Selain itu pengurus LDII harus meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama dan pemuka masyarakat.

“Semua kegiatan PC dan PAC adalah tanggung jawab kita, bahwa setiap kegiatan di tingkat PC dan PAC segala sesuatu hal yang mungkin akan terjadi dimanapun adalah tanggung jawab kita bersama selaku garda terdepan,” tegas Heru. Sementara itu Dewan Penasehat DPD LDII Kab.Pemalang Slamet Prayitno menekankan, sebagai orang yang di tokohkan, untuk bisa menjaga diri masing-masing karena di dalamnya kita harus bisa menjaga, untuk bisa memberikan teladan.

“Kita adalah figur yang ada tugasnya adalah memahamkan terutama diri kita dulu. Kita harus memberi contoh yang baik pada warga,” ujar Slamet. Lebih lanjut pelantikan ini bisa menjadi energi baru, semangat dan penyemangat dalam melanjutkan dakwah. LDII sebagai organisasi kemasyarakatan diharapkan tidak hanya sekedar ada, namun harus hadir secara aktif dalam kegiatan positif dalam pembangunan masyarakat. Para pengurus PC dan PAC harus mampu menjalin komunikasi dan bersinergi dengan pemerintah sesuai jajarannya. Saat ini LDII benar-benar diharapkan kontribusinya.

Oleh: Rully Sapujagad (contributor) / Noni Mudjiani (editor)

The post DPD LDII Lantik PC dan PAC se-Kab.Pemalang appeared first on NuansaOnline.


Sumber berita : https://nuansaonline.net/dpd-ldii-lantik-pc-dan-pac-se-kab-pemalang/

built with : https://erahajj.co.id