Brebes – Pj Kepala Desa Linggapura Kecamatan Tonjong Kab.Brebes Jateng Fakhrudin, SH Menghadiri acara peletakan batu pertama Asrama Putri Pondok Pesantren Al Manshurin, Senin (15/3/2021).
Pondok Pesantren Al manshurin yang berlokasi di Dusun Nagog Rt.03 Rw.10 Desa Linggapura Kecamatan Tonjong Kab.Brebes Provinsi Jawa Tengah yang baru berjalan kembali selama delapan bulan ini.
Ponpes Al Manshurin dibawah Naungan LDII PC.Kec.Tonjong Kab.Brebes dalam rangka melengkapi Tersedianya Sarana Prasarana Belajar bagi Santri yang memadai seperti Masjid, Ruang Belajar Santri dan Asrama Santri Putra dan saat ini yang sedang dalam Proses Pembangunan adalah Gedung Asrama Putri.
Menurut Ketua Pelaksana Pembangunan Bpk.H.Iskandar Arafat Rencana Pembangunan Asrama Putri ini 5 lantai berdiri diatas tanah ukuran 7x14m yang terdiri dari beberapa ruangan mulai Ruang Kamar mandi,Tempat wudlu Putri, Kamar Tidur santri,Ruang olahraga dan Ruang jemuran khusus santri Putri.
Acara tersebut dihadiri oleh Pengurus Yayasan Ponpes Al Manshurin H Ahmad Muhsoni, Ketua Pondok Pesantren Amirudin, PC LDII Kecamatan Tonjong H. Syaefullah, Perangkat Desa Linggapura serta beberapa tokoh masyarakat setempat.
Fakhrudin mengatakan semoga pembangunan asrama pondok ini berjalan lancar dan bermanfaat untuk kemaslahatan umat khususnya dalam pembinaan Generasi Penerus, sehingga bisa ikut bersinergi dengan pemerintah menciptakan Generus yang Religius dan Berfikiran maju.
Sementara itu H.Ahmad Muksoni pengurus yayasan ketika dimintai keterangannya menjelaskan bahwa tujuan didirikannya Pondok Pesantren ini selaras dengan Program Pemerintah. Yakni sebagai tempat Pendidikan Non Formal dibidang keagamaan membekali santri dengan Ilmu Al qu’an dan Al hadits dan Keterampilan sebagai bekal untuk menjadi generasi Penerus yang Alim Faqih, Berakhlaqul karimah dan mandiri.
“Kelak akan dapat memberikan kontribusi yang positif di masyarakat. Pembangunan pondok ini mendapat dukungan dari warga sekitar , sehingga pada saat penggalian pondasi yang kedalamannya 4 m digali dengan alat-alat manual dikerjakan dengan penuh semangat gotong royong,” pungkasnya.
Oleh: Dpd Bumiayu (contributor) / Fachrizal Wicaksono (editor)
The post Kades Linggapura Hadiri Acara Peletakan Batu Pertama Asrama Putri Ponpes Al-Manshurin Milik LDII appeared first on NuansaOnline.
Sumber berita : https://nuansaonline.net/kades-linggapura-hadiri-acara-peletakan-batu-pertama-asrama-putri-ponpes-al-manshurin-milik-ldii/