Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

LDII Ternate, Mitra Strategis Bantu Pemerintah di Bidang Keagamaan

Kategori : Nuansa Online, Nasional, Ditulis pada : 05 Mei 2021, 10:35:05

TERNATE – Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) adalah menjadi mitra strategis Pemerintah Kota Ternate. Saya meminta dukungan LDII untuk membumikan Al-Qur’an di Kota Ternate. Hal itu dikatakan Walikota Ternate M.Tauhid Sholeman saat memberi sambutan dalam acara Buka Puasa Bersama dengan warga dan tokoh-tokoh masyarakat yang diadakan DPD LDII Kota Ternate di Masjid Miftahul Huda, Kelurahan Gamayo, Kecamatan Kota Ternate Tengah, 30/04.

“Semoga dengan adanya acara buka bersama ini, tali silaturahmi kita bisa selalu terjalin dan dapat semakin erat,” tambah M.Tauhid.

Lebih lanjut Wakil Ketua MUI Maluku Utara KH.Drs.H.Harun Gononi,MHI memberikan tausiah mengatakan bahwa MUI di Maluku Utara merasa sangat terbantu dengan kehadiran dan kiprah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) di Provinsi Maluku Utara. Koordinasi selalu dilakukan dengan baik oleh Ketua DPW LDII Maluku Utara H.Nurhadi,SPd dan Ketua DPD kota Ternate H.Erwin Umasigi,ST. Banyak sekali kegiatan kegiatan keagamaan dan kemasyarakatan yang bersifat sosial.

“Dari kepengurusan MUI provinsi sudah sering hadir dalam kegiatan-kegiatan LDII untuk memberikan pembinaan dan pengarahan. Apalagi Pak Nurhadi ini juga merupakan pengurus MUI Provinsi Malut,” tambah H.Harun Ginoni.

“Di bulan suci Romadhon ini saya mengajak kepada seluruh undangan yang hadir ini untuk meningkatkan amal ibadah kita, bulan suci Romadhon ini merupakan bulan yang sangat kita tunggu-tunggu karena pada bulan suci Ramadhan ini seluruh amal ibadah kita akan dilipatgandakan. Bahkan di bulan suci Romadhon ada satu hari yang pahalanya sangat besar sekali yaitu malam lailatul qodar yang mana jika kita bisa mendapatkan malam Lailatul khodar ini pahalanya sama beribadah selama 1000 bulan.Untuk itu mari kita berusaha untuk bisa menjumpai Lailatul Qodar,” pesan KH.Harun.

Turut hadir dalam acara tersebut Kapolres Ternate, Dandim1501 Ternate, Kepala Kantor Kemenag Ternate, Direktur Interkam Polda Malut, Kepala Kesbangpol Ternate, Kepala Kantor Camat Ternate Tengah, Lurah Makasar Barat dan Ketua MUI Kota Ternate. Hadir pula Ketua Muhamadiyah Ternate, Ketua PC NU Ternate, Danramil Pulau Hiri, Kapolsek Kota Ternate Utara, Pengasuh Ponpes Daruh Falah Ternate, Ketua Jamaah Walisongo Ternate, Ketua RT Makasar Barat dan Ketua RW Makasar Barat. Menurut Erwin Umasugi, acara seperti ini dapat terus dilaksanakan dengan baik sehingga ukhuwah dan silaturrahim senantiasa terjaga dengan baik.

“Setiap tahun LDII memang mengadakan kegiatan buka bersama dengan tujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan solidaritas antar stake holder di Kota Ternate. Alhamdulillah instansi terkait hadir, pemuka agama, tokoh-tokoh masyarakat juga selalu hadir. Semoga ini menjadi sumbangsih kita dalam merajut kebersamaan dan kesatuan bangsa,” tegas Erwin.

Oleh: Rully Sapujagad (contributor) / Fachrizal Wicaksono (editor)

The post LDII Ternate, Mitra Strategis Bantu Pemerintah di Bidang Keagamaan appeared first on NuansaOnline.


Sumber berita : https://nuansaonline.net/ldii-ternate-mitra-strategis-bantu-pemerintah-di-bidang-keagamaan/

built with : https://erahajj.co.id