Jajaran Pengurus LDII Kabupaten Tabanan melakukan Audensi dengan Kepala Kantor Kesbang Politik dan Linmas Kabupaten Tabanan pada 11 Mei 2010.
Dalam kesempatan tersebut Ketua LDII Tabanan Bustomi. Ms menyerahkan SK Pengurus LDII Tabanan masa Bakti 2010 – 2015 dan beberapa buah Majalah Nuansa serta Buku Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga LDII.Hadir dalam acara tersebut sejumlah pengurus LDII Tabanan antara lain Ustad Nasirin, H. Abubakar, Selamet Riyadi, Suminto,SE, Bapak Sunoto, M Sirot, Agus Harianto, Bagus HS, Winarto, serta Suroso.
Dalam sambutannya Kepala Kantor Kesbang mengharapkan LDII untuk ikut berperan aktif dalam segala bidang Khususnya dalam pembinaan Umat serta pembangunan di Kabupaten Tabanan. Dia mengharapkan masukan-masukan dari Pengurus LDII terutama dalam bidang Ukhuwah Islamiyah, dia juga berjanji akan menakomodir usulan dan saran dari Pengurus LDII. Acara yang berlangsung hangat tersebut dilanjutkan dengan ramah tamah sambil menikmati snack serta Foto bersama.
Humas: LDII Tabanan