Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Ketua STAIMI: Wisudawan STAIMI Harus Kedepankan Inovasi dan Kreasi

Kategori : LDII News, Lintas Daerah, Ditulis pada : 15 Maret 2023, 15:38:30

Jakarta (15/3). Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam Minhajurrosyidin (STAIMI) Jakarta, Dr. (Cand) Tri Gunawan Hadi mewisuda 42 lulusan pada upacara wisuda lulusan tahun akademik 2022 – 2023. Acara tersebut dilaksanakan secara luring pada Senin, (13/3), di Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin, Pondok Gede, Jakarta Timur.

Dalam pidatonya Ketua STAIMI Jakarta menyampaikan, untuk menghadapi persaingan global yang ketat di semua aspek kehidupan, para wisudawan diharapkan memiliki kompetensi kualitas dan moral dengan mengedepankan nilai-nilai Tri Sukses yaitu alim-fakih, berakhlakul karimah dan mandiri.

“Setinggi apapun kualitas kompetensi yang dimiliki dan tanpa kualitas moral, maka hanya akan menciptakan sumber daya tanpa arah. Sebaliknya, sumber daya yang melekat pada moralitas tinggi tanpa memiliki kualitas yang memadai, maka selalu tertinggal dalam menghadapi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi,” jelasnya.

Secara khusus, Ketua STAIMI juga menyampaikan apresiasi kepada para wisudawan yang lulus dengan predikat terbaik untuk setiap program studi, yaitu, wisudawan terbaik Program Studi S1 Ekonomi Syariah yang diraih oleh Nuril Amalia. Sementara wisudawan terbaik Program Studi S1 Hukum Keluarga Islam diraih oleh Ambar Wati Dina Azzahra.

Upacara wisuda kali ini turut dihadiri oleh Sekretaris Koordinator Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (Kopertais) Wilayah 1 DKI Jakarta dan Banten, Dr. H. Supriyadi Ahmad, M.A. Dalam sambutannya Supriyadi mengharapkan bahwa para wisudawan dapat menjadi problem solver di tengah masyarakat.

“Seorang sarjana saat ini dituntut untuk menjadi seorang yang kritis untuk memecahkan masalah. Sehingga penting bagi para wisudawan untuk selalu berinovasi dan berkreasi dalam hal-hal positif dengan tujuan membangun masyarakat yang maju,” ucapnya.

Tak hanya itu, menyambut baik terlaksananya wisuda angkatan ke-2 STAIMI Jakarta, Supriyadi mengharapkan STAIMI dapat segera naik tingkat menjadi Institut Agama Islam dengan meningkatkan mutu dan kualitasnya, “Saat ini saya melihat STAIMI sangatlah mungkin untuk menjadi sebuah Institut Agama Islam, secara kelembagaan dan pendanaan Yayasan Minhaajurrosyidiin sudah cukup kuat dan hanya perlu meningkatkan infrastruktur, kepengurusan dan sumber daya manusia,” tambah Supriyadi.

Dalam membangun masyarakat yang memiliki karakter profesional religius, LDII bekerja sama dengan STAIMI membuka kesempatan bagi para santri LDII untuk mencapai mubaligh yang sarjana dan sarjana yang mubaligh.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua DPP LDII, H. Teddy Suratmadji yang menyampaikan rasa bangganya kepada para santri LDII, yang telah berhasil mencapai gelar sarjananya pada wisuda angkatan ke-2 STAIMI Jakarta dan berharap dapat meningkat di tahun berikutnya.

“Kami berharap STAIMI dapat terus berkembang baik secara kelembagaan dan jumlah mahasiswanya. Kami akan terus menggencarkan promosi agar warga LDII dapat kuliah di STAIMI dalam mencapai program profesional religius,” pungkasnya. (Dzul)

The post Ketua STAIMI: Wisudawan STAIMI Harus Kedepankan Inovasi dan Kreasi appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/ketua-staimi-wisudawan-staimi-harus-kedepankan-inovasi-dan-kreasi/

built with : https://erahajj.co.id