Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Silaturrahim LDII Gorontalo-Korem 133 Wartabone Bahas Isu Ketahanan Pangan

Kategori : LDII News, Lintas Daerah, Ditulis pada : 09 November 2022, 07:34:28

Gorontalo (9/11). DPW LDII Gorontalo bersilaturrahim dengan Korem 133 Nani Wartabone membahas isu ketahanan pangan, pada Minggu (6/10). Pertemuan itu sekaligus menyampaikan pembahasan Muswil LDII Gorontalo yang digelar Agustus lalu.

Kepala Asisten Teritorial Kol. Yayat Priyatna menerima rombongan di kantornya. Sekretaris DPW LDII Gorontalo Budy Santoso menyampaikan hasil Muswil V LDII Gorontalo dan menyampaikan 8 prioritas program pengabdian LDII mulai dari wawasan kebangsaan, pendidikan, ekonomi, pertanian dan ketahanan pangan.

Ia mengatakan program yang dipaparkan tersebut akan mulai dilakukan dari gerakan ketahanan pangan. “Insyaalloh kami akan menginisiasi gerakan ketahanan pangan dan bela negara di Gorontalo bersama-sama dengan TNI. LDII Gorontalo memiliki lahan tidur yang cukup luas dan siap dikembangkan untuk mendukung program ketahanan pangan ini,” lanjut Budy.

Senada, Yayat menyatakan TNI pun diberi mandat oleh Presiden untuk membantu pemerintah berupaya meningkatkan ketahanan pangan nasional melalui kerja sama dengan berbagai elemen/stakeholder.

Menurutnya, silaturrahim dengan LDII Gorontalo ini seolah gayung bersambut dan sinergi dengan mandat yang diberikan pada pihaknya. “Kami sudah memfasilitasi beberapa Gapoktan mewujudkan ketahanan pangan di beberapa desa yang ada di Gorontalo. Tentunya kerja sama dengan BPPT, Dinas Pangan dan Pertanian, insyaallah kami siap dengan personil yang ada,” imbuhnya.

Untuk kegiatan pelatihan bela negara sendiri, Korem 133/Nani Wartabone terbuka untuk menggunakan fasilitas yang ada di Korem. “Jika LDII sudah menyiapkan personel, silakan bersurat ke kami. Bentuk kegiatan outdoor atau indoor, kami sudah siap dengan pelatih dan fasilitasnya,” ujar Yayat.

The post Silaturrahim LDII Gorontalo-Korem 133 Wartabone Bahas Isu Ketahanan Pangan appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/silaturrahim-ldii-gorontalo-korem-133-wartabone-bahas-isu-ketahanan-pangan/

built with : https://erahajj.co.id