Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

PLT Walikota Bekasi Apresiasi Festival Forsgi Diadakan di Stadion Patriot Candrabhaga

Kategori : LDII News, Lintas Daerah, Ditulis pada : 26 Oktober 2022, 15:18:35

Bekasi (26/10). Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Bekasi Tri Adhianto menghadiri pembukaan Festival Forum Sepak Bola Generus Indonesia (FORSGI) Nasional Piala Kemenpora 1 U-10 dan U-12 2022 yang diadakan di Stadion Patriot Chandrabhaga Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (22/10). Acara ini diikuti oleh 60 tim dari 34 provinsi se Indonesia.

Tri Adhianto menyambut baik kedatangan para peserta dan mengapresiasi penyelenggaraan festival FORSGI di Kota Bekasi. Baginya, menjadi tuan rumah untuk perhelatan nasional merupakan suatu kebanggaan bagi Kota Bekasi. “Utamanya suatu kebanggaan bagi Kota Bekasi karena ditunjuk sebagai salah satu penyelenggara acara nasional, sehingga dapat mengangkat branding Kota Bekasi yang keren,” ujarnya.

“Ini menjadikan kesempatan kami untuk dapat berbenah diri dan mengembangkan fasilitas, untuk pembinaan usia dini dan untuk kemajuan sepak bola Indonesia,” jelasnya.

Ia juga mengapresiasi kepada pihak-pihak yang terlibat dalam perhelatan akbar pertama FORSGI ini. “Ucapan terimakasih kepada Kemenpora serta FORSGI yang sudah menginisiasi, terima kasih juga kepada sponsor yang telah memberikan fasilitas,” urainya.

Menurutnya, ini adalah kesempatan untuk meningkatkan kepercayaan diri mereka menjadi anak-anak yang memiliki prestasi di bidang selain pendidikan, dalam rangka mengharumkan nama keluarga dan nama Indonesia. Diharapkan dari kegiatan ini dapat tercetak generasi muda duta sepak bola Indonesia di masa yang akan datang.

“Harapan besar tentunya suatu saat nantinya kita bisa punya mimpi Indonesia masuk ke kancah Piala Dunia. Saya kira inilah awal untuk kita melakukan pembinaan yang terus dilakukan secara berkesinambungan. Pembinaan dan pendampingan dari pemerintah dari segi fasilitas akan membantu mewujudkan mimpi anak-anak menjadi duta sepakbola Indonesia di masa yang akan datang,” ungkapnya.

Ditemui setelah acara pembukaan, Tri berkesempatan menyampaikan pesan kepada para peserta bahwa kegiatan pembinaan semacam ini merupakan proses yang tidak instan. Ia berharap dukungan yang positif dari orangtua dengan cara memberikan kesempatan anaknya berkembang, secara naluriahnya dan sesuai dengan kelompok usianya.

“Hal ini dapat membantu membentuk karakter atlet yang kerja keras, disiplin, dan berdaya juang tinggi. Harapannya jebolan dari acara FORSGI ini juga siap bergabung ke timnas untuk membawa nama baiknya dan Indonesia,” tutupnya.

The post PLT Walikota Bekasi Apresiasi Festival Forsgi Diadakan di Stadion Patriot Candrabhaga appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/plt-walikota-bekasi-apresiasi-festival-forsgi-diadakan-di-stadion-patriot-candrabhaga/

built with : https://erahajj.co.id