Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

LDII Kota Kediri Peringati Hari Olahraga Nasional 2022

Kategori : LDII News, Lintas Daerah, Ditulis pada : 12 September 2022, 08:47:52

Kediri (12/9). Paguyuban Tenis Kediri (PTK) menggelar “Silaturahim dan Tenis Bersama” memperingati Hari Olahraga Nasional 2022. Perhelatan itu digelar di lapangan Tenis Brigif 16 Wira Yudha, Sabtu (10/9).

Komandan Brigif 16 WY Letkol Inf. Sigit Hengki Purwonto mengatakan, kegiatan ini sebagai ajang silaturrahim serta meningkatkan prestasi dan sportivitas antar lembaga terkait yang ada di Kota Kediri. “Kami sangat bangga sebagai tuan rumah acara ini. Meskipun saya baru menjabat dua bulan dan merupakan hal yang baru bagi saya,” ungkapnya.

Ketua PTK Agung Riyanto yang juga Ketua DPD LDII Kota Kediri mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurutnya acara bertema silaturahum dan tenis merupakan wujud kepedulian terhadap olahraga dan kesehatan, sekaligus silaturrahim antar forkopimda dan stakeholder.

“Selamat datang di Paguyuban Tenis Kediri yang rutin diadakan sebulan sekali ini. Dan terima kasih kepada Komandan Brigif 16 WY beserta jajaran yang telah berkenan menjadi tuan rumah penyelenggara PTK bulan ini,” ujarnya.

Paguyuban Tenis Kediri berdiri sejak 2013. Jumlah anggota paguyuban ini meliputi area Kabupaten/Kota Kediri berjumlah 70 orang dan 35 lembaga yang sudah bergabung. (Catur)

The post LDII Kota Kediri Peringati Hari Olahraga Nasional 2022 appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/ldii-kota-kediri-peringati-hari-olahraga-nasional-2022/

built with : https://erahajj.co.id