Palu (8/8). DPD LDII Kabupaten Tolitoli menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke V bertempat di Hotel Bumi Harapan, Jalan Sultan Hasanuddin, Kelurahan Baru, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, Kamis (28/7/2022). Musda dibuka dengan pemukulan gong oleh Asisten Ekonomi dan Pembangunan Kesekretariatan Bupati Tolitoli Muhammad Nur Gunawan.
Ketua DPD LDII Tolitoli Zainal Mustafa mengatakan, Musda digelar untuk membentuk kepengurusan selanjutnya. “Musda kali ini juga fokus untuk pembuatan program kinerja lima tahun ke depan. Sehingga saya berharap siapapun ketuanya program yang diusulkan nanti harus bisa disiapkan semaksimal mungkin,” kata Zainal.
Selama memimpin DPD LDII Tolitoli, Zainal menekankan, agar seluruh pengurus memberikan kontribusi nyata kepada daerah. Ia pun secara resmi memohon pamit dan meminta maaf jika terdapat kekurangan selama menjadi Ketua DPD LDII Tolitoli.
“Kami selalu membuka diri kepada seluruh stakeholder. Contohnya kami bekerja sama dengan Dinas Kehutanan, dalam menanam pohon untuk lahan yang tidak produktif. Saya berharap LDII di Tolitoli jangan hanya jadi penonton,” ujarnya.
Sementara itu, Asisten Bupati Tolitoli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Muhammad Nur Gunawan mengapresiasi dan memberi selamat kepada LDII yang telah menyelenggarakan Musda. Menurutnya, saat ini Pemda telah membangun sinergi dengan seluruh Ormas termasuk LDII.
Ia pun berharap LDII bisa bersinergi dengan pemerintah untuk kemajuan pembangunan Kabupaten Tolitoli. “Sebaik-baiknya manusia ialah manusia yang memberi manfaat kepada sesamanya. Sesuai dengan tema yang ada tentunya ini sangat selaras dengan visi misi Pemda Tolitoli,” ucap Nur Gunawan.
The post Pemkab Ajak LDII Turut Bangun Kabupaten Tolitoli appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.
Sumber berita : https://ldii.or.id/pemkab-ajak-ldii-turut-bangun-kabupaten-tolitoli/