Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Warga LDII Mampu Berperan dalam Kesejahteraan Bangsa dengan Ekonomi Kerakyatan

Kategori : LDII News, Nasional, Ditulis pada : 25 Juli 2022, 05:28:35

Jakarta (25/7). Perang antara Rusia-Ukraina menimbulkan dampak besar bagi ekonomi dunia salah satunya krisis multidimensional. Stabilitas ekonomi negara Eropa, Amerika, bahkan Asia mulai ada stimulasi yang mengganggu karena perang sulit dikendalikan.

Hal ini dikemukakan Ketua Umum DPP LDII KH Chriswanto Santoso saat membuka acara Webinar Temu UB (Usaha Bersama) dan BMT (Baitul Mal wa-Tamwil) Nasional yang digelar Sabtu (23/7).

Upaya antisipasi hal tersebut Chriswanto mengatakan, UB dan BMT sebagai salah satu komponen masyarakat bisa turut andil untuk menyelamatkan kesejahteraan bangsa dan negara.

“Perang ini sebenarnya mirip dengan perang dunia, negara lain sebagai ruang produksinya dan Rusia-Ukraina sebagai eksekutor,” katanya. Dampak yang sangat nyata salah satunya di negara Eropa, Amerika mulai demo memprotes perang antara Rusia-Ukraina yang sulit terkendali.

“Karena itu, sekecil apapun program yang kita implementasikan di Indonesia pasti bisa membantu pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan,” tegasnya.

Pada kesempatan yang membahas pengembangan ekonomi di tengah krisis yang terjadi itu, sebanyak 49 orang mengikuti secara luring di Kantor DPP LDII, Jakarta dan 400 orang secara daring dari studio mini di berbagai wilayah di Indonesia.

Chriswanto melanjutkan, jika melihat laporan UB pada 2021, jumlah warung UB itu masih jauh dibawah rata-rata. Karena itu mengingatkan langkah selanjutnya agar UB dan BMT bisa menggiatkan suatu gerakan yang bisa mengurai masalah ekonomi yang terjadi.

Sementara itu Ketua DPP LDII Bidang Ekonomi dan Pemberdayaan Masyarakat, Ardito Bhinadi mengatakan, mencermati perkembangan keadaan ekonomi dunia maupun nasional, bangsa Indonesia berada pada sebuah era yang bisa mengukir sejarah atau tertinggal oleh sejarah.

Di era serba digital ini, ada sebuah transformasi ekonomi dari tradisional yang kemudian menjadi ekonomi digital, demikian juga pemakaian uang mulai dari uang fisik kemudian sekarang juga mulai muncul uang digital, crypto currency, dan uang elektronik.

“Ekonomi dan keuangan digital tersebut membawa kemudahan bagi kita semua dalam bertransaksi dalam berkegiatan ekonomi, tapi juga punya kerapuhan dalam hal keamanan, data pribadi, dan juga ketika teknologi yang kita miliki tidak bisa mendukung,” imbuhnya.

Ia memaparkan perubahan yang sedang terjadi memiliki kemiripan dengan yang terjadi pada 100 tahun yang lalu. Rujukan bahwa ekonomi yang dari mekanisme pasar bebas kemudian menjadi campur tangan pemerintah dan juga adanya upaya the great reset, tatanan ulang dunia

“LDII harus berupaya bersama sama dengan komponen bangsa yang lain, mengarus utamakan rantai penawaran halal, kita mulai membangun dari hulu sampai hilir, dari sisi produksi, pemasaran sampai konsumsi,” ujar Ardito.

Menurutnya, Usaha Bersama (UB) warga sebagai ujung tombak membangkitkan ekonomi warga LDII maupun masyarakat, memiliki peran penting menjadi garda terdepan bersama dengan BMT.

“Layanan Pikub.co.id sebagai e-commerce yang kerja sama dgn Bank Syariah, Bank Indonesia, teknologi digital ini adalah supporting system kita, semua untuk mewujudkan rantai perekonomian halal ini,” tegasnya.

The post Warga LDII Mampu Berperan dalam Kesejahteraan Bangsa dengan Ekonomi Kerakyatan appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/warga-ldii-mampu-berperan-dalam-kesejahteraan-bangsa-dengan-ekonomi-kerakyatan/

built with : https://erahajj.co.id