Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Kegiatan Ramadan DPP LDII Ditutup dengan Santuni Anak Yatim dan Dhuafa

Kategori : LDII News, Nasional, Ditulis pada : 28 April 2022, 07:29:55

Jakarta (28/04). DPP LDII menggelar santunan anak yatim dan dhuafa yang ada di sekitar PAC Grogol Utara, Selasa (26/04). Acara tersebut merupakan rangkaian kegiatan DPP LDII sepanjang Ramadan, dan dilaksanakan pula oleh DPW dan DPD LDII di seluruh Indonesia.

Masih sama dengan tahun sebelumnya, kegiatan ini berlangsung di Masjid Baitul Hakim Kemandoran, Jakarta Selatan. Acara tersebut, menjadi penutup serangkaian kegiatan Ramadan DPP LDII di Jakarta.

Ketua RW 15 Grogol Utara H. Arif Afdal mengapresiasi pengurus LDII, yang peduli terhadap anak yatim di lingkungannya, “Atas nama pribadi dan pengurus wilayah RW 15, kami sangat bersyukur dan berterimakasih atas kepedulian dan perhatian dari DPP LDII terhadap anak-anak yatim,” ujar Arif.

Kegiatan yang bertajuk “LDII Berbagi” tersebut, menyantuni yatim dan dhuafa, yang ada di sekitar Masjid Baitul Hakim, Kemandoran. Ia berharap, di hari raya Idhul Fitri anak yatim juga mendapatkan kebahagiaan yang sama dengan anak-anak yang lainnya.

“Bulan Ramadan adalah bulan yang baik bulan yang penuh berkah dan penuh rahmat, yang mana kita dalam merayakan hari kemenangan (Idhul Fitri). Kita harus berbagi terhadap sesama terlebih lagi dengan anak yatim. Sehingga di hari kemenangan itu mereka juga bisa merasakan kebahagiaan,” katanya.

Menurutnya, kegiatan tersebut sangat membawa keberkahan khususnya kepada anak yatim. “Harapan saya, ke depannya semakin tahun semakin banyak santunanya, dan kesejahteraan khususnya untuk anak yatim supaya ditambahkan lagi,” jelas arif.

Sementara itu, Ketua PAC Grogol Utara, H Subejan mengatakan kegiatan santunan anak yatim dan dhuafa, merupakan bentuk kepedulian LDII kepada sesama.

“Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada anak-anak yatim di sekitar Masjid Baitul Hakim, Kemandoran. Intinya kami saling berbagi. Semoga bermanfaat bagi mereka,” ujarnya.

Menurutnya, kegiatan yang rutin diadakan setiap tahunnya itu sangat membantu bagi mereka yang membutuhkan. Ia berharap, ke depan lebih banyak anak yatim dan dhuafa yang bisa dibantu.

“Setiap tahunnya kami mengadakan santunan. Ke depan kami berharap akan lebih banyak lagi donatur. Dan bisa menyantuni lebih banyak lagi anak yatim di sekitar kita,” tambahnya. (*Irma Santika/ FS LINES)

The post Kegiatan Ramadan DPP LDII Ditutup dengan Santuni Anak Yatim dan Dhuafa appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/kegiatan-ramadan-dpp-ldii-ditutup-dengan-santuni-anak-yatim-dan-dhuafa/

built with : https://erahajj.co.id