Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

FKUB dan LDII Lampung Sepakat Jaga Kerukunan

Kategori : LDII News, Lintas Daerah, Ditulis pada : 09 November 2021, 04:35:07

Lampung (9/11). Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Lampung, Mohammad Bahrudin mengatakan toleransi dibutuhkan dalam kehidupan bermasyarakat, beragama, berbangsa dan bernegara untuk senantiasa menjaga kerukunan antar umat beragama, khususnya di Provinsi Lampung.

“Sesuatu yang berbeda, biarkan berbeda, jangan dipaksakan. Masalah ritual adalah kebebasan masing-masing agama, sedangkan untuk masalah sosial, mari kita bersama-sama, berat sama dipikul ringan sama dijinjing. Jadilah perekat kerukunan di tengah keberagaman,” ungkapnya.

Ia menambahkan, dengan bersilaturrahim diharapkan ada kesepakatan bersama dalam upaya penyamaan persepsi, pemeliharaan dan toleransi kerukunan umat beragama. “Hal itu yang nantinya dapat disampaikan kepada umat kita masing masing, untuk mewujudkan apa yang diinginkan pendiri negara ini, Indonesia yang damai, rukun gemah ripah lohjinawi,” tutupnya.

Hal tersebut disampaikan saat menerima rombongan pengurus DPW LDII Lampung, pada Sabtu, (6/11). Hadir dalam acara itu, Ketua DPW LDII Lampung Muhammad Aditya, Sekretaris Heri Sensustadi, Wakil Sekretaris Ahmat Nurdin dan Dewan Penasihat H. Narso.

Dalam kesempatan itu, Aditya mengatakan, silaturrahim ke berbagai stakeholder merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh LDII dalam rangka menjaga sinergitas antar anak bangsa. Selain itu, ia juga menyampaikan kontribusi LDII Lampung dalam tiga bulan terakhir, serta kesiapan membantu FKUB dalam mewujudkan kerukunan antar umat beragama.

“Kami siap untuk berkontribusi baik tempat, tenaga maupun pemikiran dalam kegiatan-kegiatan keumatan yang akan diselenggarakan oleh FKUB Lampung ke depan,” ucapnya (Faqih/Lines Lampung).

The post FKUB dan LDII Lampung Sepakat Jaga Kerukunan appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/fkub-dan-ldii-lampung-sepakat-jaga-kerukunan/

built with : https://erahajj.co.id