Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Menjalin Ukhuwah, Merajut Kebersamaan

Bidang PPKK DPD LDII Basel dan FKKI Gelar Seminar Kesehatan Gigi dan Mulut

Kategori : LDII News, Lintas Daerah, Ditulis pada : 15 Maret 2023, 15:31:40

Pulau Besar (15/3). DPD LDII Kabupaten Bangka Selatan melalui Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Kesejahteraan Keluarga (PPKK) bekerja sama dengan Forum Komunikasi Kesehatan Islam (FKKI) menggelar Seminar Kesehatan Mulut dan Gigi dan Cek Kesehatan Gratis bagi Wanita LDII Kabupaten Bangka Selatan yang berusia 40 tahun (12/3).

Acara berlangsung di Masjid Baitul Ilmi, Desa Panca Tunggal, Kecamatan Pulau Besar, Kabupaten Bangka Selatan itu diikuti puluhan remaja putri dan wanita LDII Kabupaten Bangka Selatan.

Ketua DPD LDII Bangka Selatan Sukirman mengatakan, kegiatan itu digelar sebagai bentuk kepedulian DPD LDII Basel terhadap masa depan remaja putri mengenai masalah kebersihan gigi dan mulut.

Menurutnya, kurangnya pemahaman bagi remaja putri dan wanita pada kebersihan dan kesehatan gigi dan mulut memicu munculnya berbagai masalah kesehatan.

“Sangat penting bagi remaja putri dan para wanita di LDII Basel untuk mendapatkan informasi maupun edukasi yang tepat tentang kesehatan mulut dan gigi, karena sangat berpengaruh terhadap kesehatan,” jelas Sukirman.

Hal itulah yang juga melatarbelakangi Bidang PPKK LDII Basel bersama FKKI membekali remaja putri melalui seminar yang menghadirkan dokter ahli kesehatan gigi dan mulut yakni drg. Resti Ananda.

Kegiatan seminar ini diharapkan dapat menjadi langkah yang tepat dalam pencegahan penyakit gigi dan mulut, serta mengedukasi dalam hal solusi dan penyebab bau mulut serta penyakit lainnya.

The post Bidang PPKK DPD LDII Basel dan FKKI Gelar Seminar Kesehatan Gigi dan Mulut appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.


Sumber berita : https://ldii.or.id/bidang-ppkk-dpd-ldii-basel-dan-fkki-gelar-seminar-kesehatan-gigi-dan-mulut/

built with : https://erahajj.co.id